
Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamallulael, S.Sos., M.Si., memberikan penghargaan kepada sejumlah prajurit berprestasi usai pelaksanaan upacara di Lapangan Tidayu, Makodam XII/Tpr, Senin (28/4/2025).
Penghargaan diberikan kepada Sertu Teruno, Sertu Taufik, dan Sertu W. Wijianto, anggota Tim Sansidam XII/Tpr, atas keberhasilan mereka meraih juara pertama dalam Lomba Waskita Siber Tanggap II tahun 2025 yang digelar untuk memperingati HUT ke-5 Pusat Sandi dan Siber Angkatan Darat (Pussansiad).
Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada Dandim 1014/Pbn, Letkol Inf Makin S.Sos., M.I.P, yang membina wartawan media cetak hingga meraih Juara 2 kategori Media Elektronik dan Juara Favorit Media Cetak dalam Lomba Karya Jurnalistik TMMD ke-123. Juga kepada Dandim 1019/Ktg, Letkol Inf Sulkifli, atas keberhasilannya membawa wartawan binaannya meraih Juara 3 kategori Media Cetak.
Dalam sambutannya, Pangdam menyatakan rasa bangga atas prestasi yang dicapai prajurit Kodam XII/Tpr dalam dua event besar di bulan April ini.
"Ini adalah prestasi yang luar biasa. Kesempatan untuk berbuat yang terbaik masih banyak ke depan. Kalau kita bisa mengharumkan nama satuan, kenapa tidak? Karena satuan ini harus besar karena kita, bukan sebaliknya," tegasnya.
Mayjen Jamallulael berharap penghargaan ini menjadi penyemangat bagi seluruh prajurit untuk terus berkarya dan menjaga nama baik satuan. Ia juga menekankan pentingnya menghindari pelanggaran.
"Dengan menampilkan prajurit-prajurit berprestasi, saya ingin menggugah semangat seluruh anggota. Malu rasanya kalau rekan-rekan kita bisa membanggakan satuan, sementara kita justru mencoreng nama baik. Minimal, kalau belum bisa berprestasi, jangan sampai melakukan pelanggaran," pesan Pangdam.
Melalui penghargaan ini, Kodam XII/Tpr bertekad terus membangun budaya prestasi di lingkungan satuan, demi mengukir nama baik di tingkat nasional.
Publisher : Darius Tarigan

.jpeg)
Tidak ada komentar
Posting Komentar