Guna memastikan kelancaran dan keselamatan pengguna jalan, terutama saat jam masuk dan pulang sekolah, Aipda Hengki, anggota Unit Lalu Lintas Polsek Ngabang, rutin melaksanakan pengaturan arus lalu lintas di sejumlah titik rawan kemacetan.
Mulai pukul 06.30 hingga 07.15 WIB dan dilanjutkan pukul 12.30 hingga 13.00 WIB, Aipda Hengki tampak sigap di persimpangan dan depan sekolah-sekolah, membantu mengurai kepadatan arus serta memastikan pelajar dapat menyeberang dengan aman.
“Di jam-jam seperti inilah kerawanan lalu lintas meningkat. Kehadiran polisi sangat diperlukan untuk menghindari kemacetan maupun kecelakaan,” ujar Hengki saat ditemui di lapangan.
Tak hanya mengatur lalu lintas, ia juga memberi imbauan kepada pengguna jalan untuk selalu tertib berlalu lintas. Khusus bagi pengendara sepeda motor, ia menekankan pentingnya penggunaan helm standar.
“Kami juga memberikan sanksi kepada pengendara roda dua yang melanggar, terutama yang tidak menggunakan helm. Ini demi keselamatan mereka sendiri,” tambahnya.
Dengan hadirnya polisi di lapangan, diharapkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas semakin meningkat dan situasi jalanan di Ngabang tetap kondusif setiap harinya.
Sumber : Humas Polres Landak
Publish : Nicco Zainal Arsaudi
Tidak ada komentar
Posting Komentar